Shawn Adrian 'Jalin Cinta' Dengan Yuki Kato, Awas Cemburu!
Ternyata Shawn Adrian benar-benar ketagihan main film layar lebar. Setelah melakukan debut dalam HIJABERS IN LOVE, kali ini ia kembali bermain dalam drama romantis bertajuk THIS IS CINTA.
Putra pertama Andi Soraya ini bakal dipasangkan dengan artis cantik Yuki Kato Keduanya diplot sebagai pasangan kekasih yang tengah dimabuk asmara.
Shawn akan memerankan tokoh utama pria bernama Farel. Sementara Yuki mengemban
karakter utama wanita bernama Rachel. Dua karakter tersebut diceritakan
selalu ingin bersama namun terhambat oleh keadaan yang tak pernah
diduga.
THIS IS CINTA sendiri disutradarai oleh Sonny Gaokasak yang
sebelumnya telah menelurkan judul-judul film romantis. Sementara posisi
penulisan naskah dipegang oleh Haqi Achmad yang tahun ini sukses
mengadaptasi dua novel remaja bertajuk 3600 DETIK dan REMEMBER WHEN.
Selain dua bintang muda di atas, film yang diproduseri Chand Parwez ini turut diramaikan penampilan Ari Wibowo, Aida Nurmala, dan Fandy Christian. Bila tak ada aral melintang, THIS IS CINTA rencananya akan dirilis pada awal tahun 2015.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar