Selasa, 10 Februari 2015

Yuki Kato kini tengah di sibukan dengan film terbarunya yaitu This is Cinta  yang dibintanginya bersama Shawn Adrian


sinopsis

Rachel (Yuki Kato) dan Farel (Shawn Adrian)  sepasang sahabat yang sangat kompak. Mereka tinggal di rumah yang saling berhadapan. Mereka merupakan pasangan duet yang serasi, Rachel menyanyi dan Farel bermain piano. Rachel yang berani melengkapi Farel yang pemalu.

Rachel dan Farel terpaksa berpisah saat mereka masih sekolah seusia TK. Beberapa kecelakaan kecil yang dialami Rachel tiap berdekatan dengan Farel membuat Mama Rachel (Aida Nurmala) marah dan memutuskan membawa Rachel pergi ke New Zealand. Sehingga Mama Rachel membuat sebuah peraturan yaitu sampai usia 17 tahun, Rachel harus mengikuti semua perkataan Mama Rachel.

Farel terpuruk dengan Kepergian Rachel , Farel tidak mengetahui kemana Rachel pergi. Komunikasi mereka berdua benar-benar terputus. Beragam cara Farel lakukan untuk menemukan Rachel, tapi hasilnya selalu nihil. Farel bahkan sampai mengikuti ajang audisi pencarian bakat demi bisa menemukan Rachel. Keberadaan dan kebaikan Sasha, cewek manis yang menyukai Farel, seolah tidak ada artinya. Farel tetap fokus hanya untuk Rachel. 



Upaya Farel tidak sia-sia. Bertepatan dengan kembalinya Rachel ke Indonesia,  Rachel melihat penampilan Farel di televisi. Setelah berpisah selama 12 tahun, Rachel dan Farel kembali bertemu. Persahabatan mereka kembali terjalin. Sayangnya semua tidak bisa berjalan lancar karena Mama masih antipati terhadap Farel. Kondisi menjadi semakin buruk ketika Mama menjodohkan Rachel dengan Nico.

Rachel tidak mau menuruti Mama lagi. Rachel tidak mau dipisahkan dengan Farel lagi. Di usianya yang sudah 17 tahun, Rachel merasa berhak untuk menentukan jalannya sendiri.

Ketika Rachel dan Farel sama-sama berjuang untuk terus bersama, keduanya mengalami kecelakaan.  Rachel dan Farel terlempar ke dunia baru yang indah. Dunia yang hanya diisi mereka berdua. Dunia yang Rachel impikan. Dunia penuh cinta.


FORTUNE COOKIES 


PEMERAN           :       YUKI KATO 
                                                 STEVAN WILLIAM 
                                                 NASYA MARCELLA 
                                                 NATASHA WILONA
                                                GIORGINO ABRAHAM 
                                                AURELIE MOEREMANS 
                                                IMMANUEL CAESAR HITO 


SINOPSIS 

Fathin dan Rayhan adalah sepasang sahabat yang hidup bertetangga dari kecil. Mereka berdua besar di pasar, dan menjadi pedagang pasar bersama orang tua masing-masing. Orang tua Rayhan, Edi dan Munaroh sangat senang dengan Fathin. Mereka ingin Fathin menjadi menantu mereka. Sedangkan ayah Fathin (Jaka) tidak ingin anaknya dijodohkan dengan Rayhan, karena Jaka ingin anaknya berjodoh dengan orang kaya.
Fathin dan Rayhan hanya tertawa melihat tingkah laku orang tua mereka, karena mereka berdua sudah terlalu dekat layaknya sahabat. Rayhan sangat suka dengan sikap Fathin yang selalu ceria, dan tidak segan-segan menolong orang kesusahan, serta kegilaanya dengan fortune cookies yang bisa berpengaruh terhadapsuasana hatinya seharian. Sedangkan Fathin menganggap Rayhan adalah belahan jiwanya, teman yang akan selalu ia jaga. Fathin diam-diam mulai menyukai Rayhan lebih dari teman, walaupun ia tidak pernah mengakuinya.
Semenjak kedatangan Jasmin, gadis cantik dan anggun yang sering menyalurkan hobi fotografinya di pasar tempat mereka berjualan, tiba-tiba Rayhan menjadi sering melamun. Rupanya Rayhan begitu terpesona dengan Jasmin. Fathin kurang suka dengan kedatangan Jasmin, apalagi setelah tahu kalau Jasmin adalah anak dari pemilik pasar (Pak Imron) yang sebentar lagi akan menggusur para pedagang di sana. Hal tersebut bisa mengaca mata pencarian mereka. Meskipun demikian, Rayhan membela Jasmin dan mengatakan pada Fathin kalau Jasmin tidak mengetahui tentang rencana ayahnya.
Seiring berjalannya cerita, Fathin dan Rayhan sekolah di tempat yang sama dengan Jasmin. Fathin memenangkan taruhan dari Tante Donna (ibunya Jasmin). Seluruh biaya Fathin selama di sekolah akan ditanggung Tante Donna.
Di sekolah, Fathin menjadi bintang kelas. Gio seorang murid tertampan di sekolah itu, perlahan mulai peduli dan menyukai Fathin. Aurelie yang menyukai Gio, tidak suka dengan Fathin sejak pertama kali masuk di sekolah itu. Alhasil banyak kenakalan yang dilakukan Aurelie dan teman-temannya agar membuat Fathin dikeluarkan dari sekolah.
Atiqah yang awalnya bekerja sebagai penjaga kantin di sekolah itu berusaha mendekati Fendy, kemudian masuk ke sekolah yang sama dengan Fathin. Atiqah tidak menyukai Fathin karena dianggap telah merebut kasih sayang orangtuanya. Atiqah, Aurelie, dan Tante Donna bekerjasama untuk menyingkirkan Fathin dari sekolah itu.
Setelah tahu Fathin bukan anak kandung Jaka dan Mirna, Fathin dibantu Rayhan dan Gio untuk menemukan orang tua kandungnya dengan berbekal kain dan selimut yang membungkus tubuhnya saat ditemukan oleh Mirna di gerobak sampah.
Singkat cerita, Fathin yang awalnya menolak cinta Rayhan karena tahu Jasmin juga menyukai Rayhan, akhirnya menyatakan cinta kepada Rayhan setelah Rayhan menyelamatkannya saat hampir jatuh dari atas atap gedung.
Pada saat pesta yang dibuat Pak Imron, Fathin akhirnya menemukan bahwa Pak Ilham adalah ayah kandungnya yang selama ini ia cari.
HEART SERIES 2 

PEMERAN YUKI KATO 

                                               OLIVIA JANSEN 

                                               ADIPATI DOLKEN 

                                                PAMELA BOWIE 

                                               SYAHILA HISYAM

                                              CRHIST LAURENT

                                               KEVIN JULIO 

                                              SILVIA FULLY

                                              ASTRI NURDIN 

                                             UNIQUE PRISCILLA 

                                              PONCO BUWONO 


SINOPSIS 

Kisah berawal dari penampilan grup musik The Rocketz dalam suatu acara sekolah. Grup musik yang beranggotakan Farel (Adipati Dolken), Bevan (Aditya Suryo), dan Endo (Joshua Otay) tersebut berhasil membuat siswi-siswi SMA mereka histeris melihat penampilannya. Ketika selesai tampil, para siswi berebutan untuk memberikan kado kepada anggota grup musik tersebut. Namun, sang manajer, Rachel (Yuki Kato) hanya mengizinkan para siswi untuk memberi kado untuk Bevan dan Endo. Farel yang merasa bahwa dirinya adalah anggoya yang diidolakan tersebut bingung karena tidak mendapat kado sama sekali.
Farel, Rachel, Bevan, dan Endo selintas seperti empat orang yang berteman baik layaknya sahabat. Rachel menyukai Farel semenjak mereka bersahabat dari kecil. Tapi Farel tidak pernah sadar akan hal itu. Begitu juga dengan Endo yang jahil dan slengekan. Cuma Bevan yang mulai curiga akan perasaan Rachel kepada Farel. Sementara itu, sosok Vandra (Sahila Hisyam), siswi cantik dan kaya di sekolah merasa iri dengan Rachel yang selalu dekat dengan Farel. Padahal Bevan dan Endo tergila-gila dengan Vandra. Vandra menyukai Farel, namun Farel tidak menyukainya. Vandra termasuk cewek sombong dan sok cantik yang bersifat antagonis. Di sisi lain, Luna (Pamela Bowie) terpaksa tinggal di Singapura bersama ayahnya, Adam (Ikang Fawzi), untuk berobat. Diam-diam Luna selalu memantau Farel melalui YouTube, Twitter ataupun Facebook. Farel sendiri tidak menyadari bahwa Luna masih memperhatikan dia dari negeri seberang. Saat kembali ke Indonesia, ia mempunyai guru homeschooling yang bernama Bu Sarah (Sylvia Fully) yang disukai Adam. Sedangkan Rachel, Farel, Endo, dan Bevan mempunyai guru yaitu Pak Hardi (Gary Iskak) dan Pak Herkules (Kemal Palevi).
Tiba-tiba, ada yang datang ke rumah Rachel yaitu ayahnya sendiri dan saudara kembarnya sendiri Olivia (Olivia Jensen), Rachel terjatuh ke jurang dan masuk rumah sakit, sementara itu Luna membutuh donor hati, mendengar kabar itu Rachel pun mandonorkan hatinya kepada Luna, karena Rachel ingin melihat Farel dan Luna bahagia. Rachel pun meninggal dunia dan digantikan saudara kembarnya yaitu Olivia. Olivia ingin melanjutkan keinginan Rachel untuk menyatukan Farel dan Luna.
GOL GOL FATIMAH 


PEMERAN  :                            YUKI KATO 
                                                  STEVVAN WILLIAM 
                                                  TUBAGUS ALI AKBAR 
                                                  MICHELLE ZIUDITH 
                                                  NAVY RIZKY TAFANIA

SINOPSIS

Fatimah cewek berusia 17 tahun asal Betawiwood yang mengidolakan pemain bola Irfan Bachdim. Fatimah dikenal sebagai perempuan cantik, berjilbab, tomboy, jago main bola, konyol dan jahil. Mpok Ida dan Babe Mahmud, orangtua Fatimah, tidak suka dengan pribadi kelaki-lakian yang dimiliki Fatimah.
Babe Mahmud sebenarnya tidak suka Fatimah bermain bola karena memiliki masa lalu suram. Dulu, Mahmud seorang pemain bola yang tergabung di tim nasional. Ketika Mpok Ida hendak melahirkan Fatimah, Mahmud sedang bertanding. Namun dalam pertandingan itu, Mahmud gagal mencetak gol dan membuat timnya kalah. Mahmud dituduh menerima suap dan menjual bangsa sendiri. Itu yang membuat Mahmud benci sepakbola.
Sementara itu, Babe Husein dan Mpok Hindun berniat menjodohkan Jaka, anaknya, dengan Fatimah. Husein adalah seorang pengusaha betawi modern dan kaya yang kembali ke kampung Betawiwood setelah lama tinggal di Kuala Lumpur. Tapi sosok Jaka yang terlalu manis dan manja untuk ukuran laki-laki, membuat Fatimah tidak tertarik dengan Jaka. Jaka sebenarnya jatuh cinta pada Poppy. Tapi orangtua Jaka tidak suka dengan hubungan keduanya dan memilih melanjutkan perjodohan Jaka dengan Fatimah.
Meski ditentang orangtua, Fatimah diam-diam tetap bermain bola. Tak hanya itu, sebenarnya Fatimah dekat dengan pemuda bernama Ridho. Namun hal itu menjadi masalah karena ternyata Ridho anak Rozali dan Juleha, musuh bebuyutan Mahmud sewaktu muda.
Setelah tahu anak mereka saling menyukai, Mahmud dan Rozali menentang hubungan Ridho-Fatimah.
ARTI SAHABAT 

PEMERAN : STEVAN WILLIAM 
                               YUKI KATO 
                               CUT MEYRISKA 
                               NINA ZATULINI 
                               KEVIN JULIO 
                               STUART COLLIN 
                               ESA SIGIT 

SINOPSIS  
     
Pada saat acara prom night di sekolah, Yudha dan Ajeng terpilih sebagai King and Queen, Vita merasa iri karena Vita sudah yakin kalau dirinya bakal terpilih menjadi queen, teman–temannya Vita menenangkan Vita.
Angel bersahabat dengan Fathir dan Ajeng, sebenarnya Angel menyukai Fathir tapi Angel memendamnya sendiri. Vita juga sangat menyukai Fathir, tetapi Fathir tidak bisa menyukai Vita. Itu dikarenakan Vita adalah anak dari orang yang telah membuat ayahnya kecelakaan dan meninggal. Tetapi Fathir akhirnya mendekati Vita dan pura–pura mencintainya hanya untuk membalas dendam. Ibunya Fathir sangat tidak setuju dengan niat Fathir karena Vita tidak salah. Vita pun dekat dengan Abel, adiknya Fathir yang sakit-sakitan.
Yudha dan Ajeng akhirnya pacaran, meskipun papanya Yudha tidak setuju, karena Ajeng dari golongan biasa, tidak seperti Yudha yang berdarah biru. Ajeng dan Yudha mempunyai panggilan masing–masing yaitu Putri Keong dan Pangeran kodok. Lalu muncul juga Rangga yang menyukai Ajeng, hal ini membuat Yudha cemburu.
Vita akhirnya tahu kalau Fathir tidak benar-benar mencintainya dan tahu kalau Angel dan Fathir ada hubungan. Vita akhirnya berusaha melupakan Fathir dan membiarkan Fathir pacaran dengan Angel. Setelah pacaran dengan Angel, Fathir baru sadar kalau perempuan yang dicintainya adalah Vita, Fathir yang awalnya hanya memanfaatkan Vita untuk balas dendam jadi benar-benar punya perasaan pada Vita.
Angel tahu kalau hati Fathir untuk Vita. Angel akhirnya menerima cinta Marco meskipun Angel tidak punya perasaan cinta. Lama-kelamaan Angel merasa Marco itu terlalu posesif, berbeda sekali saat belum pacaran yang sangat mengerti Angel. Hubungan Marco dan Angel tidak berlangsung lama karena Angel merasa Marco lebih cocok jadi sahabat daripada pacar.
Vita dan Fathir akhirnya pacaran, karena mereka tidak mau menahan gengsi dan membohongi perasaan masing-masing kalo mereka saling mencintai.
                                


MONYET CANTIK
 

PEMERAN :        YUKI KATO 

                                  IRSHADI BAGAS 

                                  ESA SIGIT 

                                  DINDA HAUW 

                                  SHERYL GETTING ( SHAE )

                                  PONCO BUWONO 

                                  CHATRINE WILSON


 

SINOPSIS 

Lisa adalah seorang anak yang berasal dari keluarga kaya. Lisa mempunya sifat yang sombong, jahat, dan suka membeda-bedakan orang. Ayah Lisa berbohong kepadanya dengan mengatakan bahwa ibunya sudah meninggal, maka ia menjalin hubungan dengan sekretarisnya yang bernama Sinta. Lisa tidak setuju dengan hubungan ayahnya dengan sekretarisnya itu. Suatu hari, ada tukang topeng monyet yang sedang melakukan aksi topeng monyet di depan sekolah Lisa sehingga mobil Lisa tidak bisa melewati jalan tersebut. Lisa pun keluar untuk menelepon Raka. Tiba-tiba monyet tersebut melompat ke arah Lisa, mencakar tangan Lisa dan mengambil ponsel milik Lisa. Lisa marah, dan pemilik monyet tersebut segera mengejar monyetnya dan mengembalikan ponsel Lisa yang diambil monyetnya. Lisa lalu menyuruh supirnya mengambilkan kemoceng dari mobilnya, lalu menyuruh Encup (anak dari tukang topeng monyet) untuk memukul monyet itu. Encup pun melaksanakannya. Lalu Lisa pun pulang ke rumah.
Saat malam hari terjadi hujan yang deras, Lisa bermimpi ada monyet yang mendatanginya. Monyet yag dijumpainya siang tadi meninggal saat malam tersebut. Keesokan harinya, ibunya Encup yang marah geram karena monyetnya meninggal itu, mendatangi Lisa dan memarahi Lisa, saat itu ia berkata agar Lisa dikutuk menjadi monyet dan dijauhi teman-temannya. Lisa awalnya tidak percaya kutukan, namun kutukan itupun terjadi. Malam hari Lisa terbangun dan melihat dirinya di cermin dalam kamarnya, Lisa melihat seluruh tubuhnya tumbuh bulu dan berubah menjadi monyet, Lisa pun pingsan.


Saat bangun keesokan harinya, Lisa mengira itu hanyalah mimpi buruk. Saat sekolah, Lisa mulai berbuat jahat dengan memarahi Dewi teman sekolahnya yang gemuk. lalu saat itu juga Lisa berubah menjadi monyet. Ia kabur karena takut dilihat teman-temannya bahwa ia bisa berubah menjadi monyet. Saat itu, ia mulai tahu jika ia berbuat jahat maka ia akan berubah menjadi monyet. Ayahnya Lisa yang ada urusan kerja jadi harus meninggalkan rumah selama beberapa hari. Ia memerintahkan kepada sekretarisnya agar mejaga Lisa selama ia pergi. Sinta si sekretaris tinggal di rumah Lisa. Sinta merasa ada yang disembunyikan oleh Lisa. Ia meletakkan kamera di dalam kamar Lisa agar dapat merekam apa saja yang Lisa lakukan dikamar. Ia juga ingin memberitakan kepada wartawan bahwa ada siluman monyet. Lisa tak mau itu terjadi maka ia kabur dai rumahnya. Ia lalu pingsan dan ditemukan oleh Encup. Lisa lalu tinggal di rumah Encup selama sehari.
Keesokan harinya, Lisa bangun dari tidurnya, ibunya Encup menyuruhnya menimba air untuk mandi lalu makan bersama keluarga Encup. Ketika ia mulai masuk ke ruang makan dan melihat bahwa makananya adalah jengkol, Lisa lalu keluar dan tak mau makan. Lisa malah menghabiskan pisang yang seharusnya digunakan untuk memberi makan monyetnya. Encup terus membujuk Lisa agar ia memakan jengkol buatan ibunya itu. Lisa memakannya dan mulai menyukai jengkol. Lisa pulang ke rumahnya hari itu karena ia dimarahi oleh ibunya Encup. Sejak itu, setiap hari Encup datang ke sekolah Lisa untuk mengantarkan semur jengkol kesukaan Lisa. Teman Lisa yang bernama Kentung dan Bobi kehilangan ingatan karena Lisa, sehingga Lisa dijauhi teman-teman di sekolahnya termasuk Raka. Lisa hanya mempunyai seorang teman yaitu Encup. Lisa mulai berteman dengan Encup. Lisa juga berbuat baik kepada Dewi, temannya yang gemuk, dan Gladys. Sampai akhirnya ayah Lisa memutuskan untuk menikahi Sinta, dan Lisa berusaha menggagalkan pernikahan ayahnya itu. Usahanya tidak berhasil, raut kesedihan tergambar di wajah Lisa. Gadis itu merasa terpukul karena gagal mengacaukan pesta pernikahan ayahnya dan Sinta. Meskipun hari telah beranjak gelap, Lisa masih berada di depan makam ibunya. Ia enggan pulang ke rumah. Akhirnya, gadis itu berjalan ke rumah Encup.
Dari balik pohon, Lisa melihat gambaran kehidupan Encup beserta kedua orangtuanya yang susah. Lisa merasa kalau dirinya tidak mungkin merepotkan keluarga Encup lagi, meskipun untuk satu malam.

Di rumah, bibinya khawatir lantaran Lisa belum juga menampakkan batang hidungnya, sengaja tidak mengunci pagar. Namun Sinta malah memerintahkan Mora agar mengunci pagar. Alhasil, semalamam Bibinya menunggu kedatangan Lisa di depan rumah. Akhirnya, sosok yang ditunggu muncul. Bibi membantu Lisa memanjat pagar. Malang benar Lisa, ia menggigil dan merasa kesepian. Namun bibinya membesarkan hatinya agar selalu optimis dan mau berubah menjadi anak baik. Nasihat bibi itu membuat Lisa bertekad akan berbuat baik di sekolah.
Keesokan harinya, Lisa berangkat ke sekolah dengan semangat. Bibinya membawakan bekal cukup banyak untuk dibagikan kepada teman-temannya. Sayang, tak semulus dugaannya, tidak ada yang percaya dengan niat tulus Lisa. Nyatanya, memang susah untuk mengembalikan nama baik Lisa. Bahkan, Dewi takut saat Lisa membagi makanan. Ia curiga kalau makanan tersebut telah dibubuhi racun. Lisa lantas mengajak Raka, Dewi, dan Glayds untuk menjenguk Kentung dan Bobi yang sudah kembali dari rumah sakit.
Di rumah Kentung dan Bobi, Wiranto tampak stres melihat kelakuan mereka yang seperti orang idiot. Raut wajah Wiranto berubah kesal saat melihat kedatangan Lisa, namun Lisa berjanji akan berusaha sekuat tenaga untuk mengembalikan ingatan Kentung dan Bobi. Untunglah Wiranto bersedia menerima niat baik Lisa. Demi mempercepat kesembuhan mereka, Lisa rela menginap di rumah Wiranto.
Pada malam pertama Lisa menginap, rumah Wiranto didatangi tiga perampok. Lisa yang terbangun karena mimpi buruk, segera bersembunyi di balik tangga sembari melihat kawanan perampok beraksi. Lagi-lagi sial, pijakan tangga tempat Lisa bersembunyi berderik, sehingga perampok curiga dan menangkap Lisa. Mereka lantas menyekap Lisa di gudang. Karena geram, Lisa berubah menjadi monyet. Gadis itu berhasil membuka ikatan di tangannya, dan bergegas menolong Kentung dan Bobi. Konyolnya, saat Lisa berbisik pelan di telinga Kentung dan Bobi, keduanya malah syok sambil meneriakkan kata hantu dan setan. Salah satu perampok kaget mendengar teriakan mereka, namun Kentung dan Bobi keburu berlari kencang, sehingga ketiganya bertabrakan dan pingsan.
Selanjutnya, Lisa menggagalkan dua perampok lain yang sedang beraksi di kamar kerja Wiranto. Ia tidak gentar meskipun salah seorang perampok mengacungkan pisau. Lisa dalam rupa monyet berhasil membekuk perampok, tepat saat Wiranto bangun tidur. Lisa bergegas kabur dan berusaha menjadi manusia lagi.
Malang bagi Lisa, Wiranto curiga melihat sobekan kain baju Lisa yang tertinggal. Apalagi baju yang dipakai Lisa sama persis dengan sobekan kain yang dipegangnya. Wiranto menganggap kalau Lisa adalah sumber kesialan, terutama saat dokter mendiagnosa benturan kali ini bisa mengakibatkan Kentung dan Bobi kehilangan daya ingat permanen. Akibatnya, Lisa diusir dari rumah Wiranto.
Di rumah, Darian dan Sinta yang mendapat kabar tentang kondisi Kentung dan Bobi, langsung memarahi Lisa. Mereka menyuruh Lisa meminta maaf kepada Wiranto. Sewaktu Lisa mengutarakan penyesalannya, Wiranto malah memarahi Lisa. Kentung dan Bobi yang sudah sadar, kaget melihat kedatangan Lisa. Lucunya, Kentung dan Bobi ingin agar Lisa menjadi perawat pribadi mereka. Rupanya, kedua bocah itu ingin memanfaatkan kesempatan tersebut agar selalu dekat dengan Lisa. Wiranto bersedia memaafkan Lisa dengan syarat mau menjadi perawat pribadi dan melayani mereka.
Di sekolah, Lisa terus menerus menemani Kentung dan Bobi, bahkan menyuapi mereka. Encup tentu saja cemburu karena Lisa tidak mempunyai waktu untuk dirinya. Tak lama, Encup akhirnya mengetahui alasan Lisa mengabdi pada Kentung dan Bobi. Secara tidak sengaja pula, Encup menguping pembicaraan Kentung dan Bobi yang hanya memanfaatkan Lisa. Encup segera memberitahukan hal tersebut kepada Lisa. Keduanya sepakat mengerjai Kentung dan Bobi. Lisa berhasil menempelkan kertas lelucon di balik punggung Kentung dan Bobi. Bersamaan dengan itu, Alena datang dan menolong mereka dari tertawaan teman-teman di sekolah. Sesaat kemudian, Kentung dan Bobi terpana dengan kecantikan Alena, sang dewi penolong. Namun Alena menyukai Raka, karena Raka dekat dengan Gladys. Alena selalu mendekati Gladys, hanya untuk berdekatan dengan Raka dan kakaknya Gladys, yaitu Dennis. Lisa juga mendekati Dennis untuk mendapatkan ciuman dari Dennis agar terbebas dari kutukan tersebut. Lisa sangat kesal kepada Alena yang hanya ingin memanfaatkan Gladys dan Dennis. Ia berusaha memberitahu Gladys, tetapi Gladys tidak percaya. Lisa menghampiri rumah Gladys untuk bertemu dengan Dennis agar dapat segera dicium keningnya. Ia meminta Encup untuk menemaninya. Encup cemburu karena dia tak mengetahui maksud Lisa yang sebenarnya.
Suatu hari, Lisa menemui Dennis, Alena yang kesal meminta preman-preman untuk memukuli Dennis. Lisa yang geram lalu berubah menjadi monyet, ia memukuli preman-preman itu untuk menyelamatkan Dennis. Dennis berterima kasih kepada Lisa lalu mencium kening Lisa. Lisa menyangka bahwa dirinya telah bebas dari kutukan. Setiap hari Lisa datang ke rumah Dennis, Encup mengikutinya dan mengintip dari balik jendela. Dennis memberikan sayap bidadari buatannya kepada Lisa dan berdansa dengan Lisa. Lisa tahu Encup mengintip di jendela, lalu ia keluar untuk mengejar Encup. Encup marah kepada Lisa dan meninggalkan Lisa.

Keesokan harinya, ada titipan barang berupa boneka yang diantarkan ke rumah Dennis. Dennis menerimanya, lalu saat ia ingin memberikannya kepada Lisa ,boneka tersebut meledak dan terkena ke muka Dennis, dan mengakibatkan Dennis tewas. Saat pemakaman, Alena menyesali perbuatannya karena telah memberikan boneka itu kepada Dennis. Encup dan keluarganya yang kesusahan itu tak mampu membayar uang kontrakan rumahnya, sehingga diusir keluar dari rumah tersebut. Tak lama setelah Encup dan keluarganya pergi, Lisa datang ke rumah Encup namun tidak ada orang. Karena Encup merasa lapar, ia hendak mencuri roti. Saat Encup lewat di depan mobil Lisa, sopir Lisa menyelamatkan Encup saat ingin dipukuli oleh warga karena mencuri roti. Lalu Lisa membawa keluarga Encup untuk tinggal di rumahnya.
Sinta si ibu tiri Lisa tidak suka dengan kedatangan keluarga Encup, maka ia meminta Lisa untuk mengusir keluarga Encup. Lisa lalu meminta uang kepada Sinta untuk diberikan kepda Encup agar mereka punya rumah. Permintaan tersebut dikabulkan oleh Sinta, dan memberikan uang kepada Lisa untuk diberikan kepada keluarga Encup. Lisa lalu memberikan uang tersebut kepada Encup dan menyuruhnya untuk membeli rumah kontrakan sendiri. Akhirnya mereka punya rumah. Encup meminta kepada ibu dan ayahnya agar disekolahkan, namun mereka tidak mampu menyekolahkan Encup karena sisa uang yang diberikan Lisa dijadikan modal usaha yang baru. Encup sedih dan bercerita kepada Lisa. Akhirnya Lisa sendiri yang mau mengajarkan Encup tanpa syarat apapun. Encup akhirnya belajar dari Lisa.
Encup bertemu dengan seorang bapak yang dicopet tas kerjanya. Encup menolong bapak tersebut dan mengembalikan tas miliknya. Ternyata bapak tersebut adalah ayahnya Alena. Sebagai balasan dari bapak tersebut, ia membiayai Encup untuk disunat. Saat itu ia melihat tanda lahir yang terdapat pada kaki Encup, tanda lahir itu sama dengan tanda lahir anaknya yang hilang dulu. Bapak ini mulai mencari data-data Encup, ia juga menyewa orang untuk mencari data dan mengambil sehelai rambut Encup untuk tes DNA. Tes berhasil, terbukti bahwa Encup adalah anaknya bapak tersebut. Ibu dan ayah yang menghidupi Encup merasa tidak mampu kehilangan Encup, merekae melarang Encup dekat dengan bapak tersebut. Encup tahu kalau dia bukan anak kandung mereka. Kedua orang tua tersebut akhirnya menyerahkan Encup kepada bapak tersebut. Lisa juga bertemu kembali kepada ibu kandungnya yaitu Clara yang sebelumnya menjadi juri di kontes majalah yang diikuti oleh Lisa dan Alena. Lisa marah kepada ayahnya karena telah membohonginya dengan berkata bahwa ibunya telah meninggal. Tak lama perusahaan ayahnya bangkrut sehingga Sinta meninggalkannya, dan ayahnya Lisa terkena serangan jantung, lalu masuk rumah sakit.
 Sinta dan Darian bercerai, Kemudian ayahnya Lisa tersebut menjalin hubungan kembali dengan Clara. Lisa sangat senang akan hal itu. Sinta mengetahui hal itu dan merasa tidak senang. Ia kembali mengganggu keluarga Lisa. Lalu Sinta menculik Lisa dan mengancam Darian akan membunuh Lisa jika tidak memberikan uang kepadanya. Darian dan Clara datang ke tempat penculikan Lisa. Mereka bersama teman-teman Lisa seperti Encup, Dewi, Raka, Bobi, dan kentung untuk menyelamatkan Lisa. Di sana Darian menyerahkan uang kepada Sinta. Saat Sinta ke ruangan lain untuk memeriksa uang tersebut dan meninggalkan seorang centengnya agar menjaga Lisa agar ia tidak kabur. Teman-teman Lisa menyerang centeng itu, namun si centengh itu bangkit kembali, Raka yang tengah merekam kejadian itu dipukul bagian kepalanya oleh centeng it. Clara dan Encup yang tadi menunggu di luar lalu masuk dan tertangkap oleh Sinta. Darian melihatnya lalu melindungi Clara dan Encup dari tembakan Sinta, akhirnya Darian meninggal karena tertembak oleh Sinta. Kemudian Sinta kabur karena ada polisi yang datang. Lalu keesokan harinya, saat Clara dan Lisa sedang ada di kamar. Sinta datang lalu membawa pistol untuk menembak Clara dan Lisa, dan akhirnya Sinta terkena tembakannya sendiri. Clara menangis di atas kepala Lisa, lalu Lisa terbebas dari kutukan.


MY LOVE 


PEMERAN   : Yuki Kato 

                        Irshadi Bagas 

                        Esa Sigit 

                        Ranty Maria 

                        Tio Pakusadewo 

                        Henindar Amroe 

                        Katon Bagaskara 

                        Ira Wibowo 


SINOPSIS 



BAGAIMANA sebenarnya sebuah kata "Love" harus diterjemahkan? Sebagian mengatakan love sebagai rasa sayang yang bisa tertuju pada siapa saja, orang tua, adik, sahabat. Tapi sebagian yang lain mengatakan kalau love itu sebagai pengungkapan rasa cinta pada seseorang yang sangat spesial. Begitu juga yang dialami oleh Cinta dan Ryan.
Persahabatan berawal sejak mereka duduk di SD. Kala itu Ryan menolong Cinta yang tengah diganggu Ratu CS. Sejak itu, rasa sayang Cinta pada Ryan semakin mendalam. Karena Cinta menganggap Ryan bak dewa penolong yang telah menyelamatkan dirinya.

Memasuki bangku SMP, persahabatan mereka masih berlangsung. Hingga kemudian persahabatan mereka sedikit renggang karena Cinta berteman dengan Ivan. Namun seiring waktu mereka bertiga malah menjadi sahabat. Walau terjadang diwarnai oleh rasa cemburu antara Ryan dan Ivan.

Saat SMA, benih cinta kian subur di hati Cinta dan Ryan. Namun keduanya hanya memendam dalam hati hingga kemudian harus berpisah, lantaran Ryan melanjutkan studinya di Amerika Serikat. Nahas, sebuah kecelakaan menimpa Ryan dan maut pun memisahkan mereka.

Cinta begitu terpukul karena Ryan pergi tanpa menyampaikan kepastian hubungan mereka. Sementara Ryan di alam yang berbeda merasa dirinya harus menyampaikan pesan, bahwa ada cinta darinya untuk Cinta. Di hadapan malaikat yang menjemput, Ryan masuk ke raga Doni.

HEART SERIES 


PEMERAN : Yuki Kato 

                      Irshadi Bagas 

                      Ranty Maria 

                      Esa Sigit 

                      Kevin Julio 

                      Ponco Buwono 

                      Unique Priscilla 


SINOPSIS 


Farel adalah putra tunggal pasangan Yuda dan Marisa. Yuda adalah seorang pengusaha kaya yang sukses, dan Marisa adalah seorang ibu rumah tangga. Farel merupakan bocah berusia 10 tahun yang memiliki sifat pemalu dan kurang bergaul. Kehidupan keluarganya yang begitu sempurna dan ideal membentuk karakter Farel menjadi anak rumahan.
Suatu hari, Farel membantu seorang gadis cilik berusia sembilan tahun yang bernama Luna dari ulah usil Bobby, Ivan, dan Didit. Mereka ingin merebut permen berbentuk love yang dimiliki Luna. Meskipun habis dipukuli oleh ketiga anak itu, Farel cukup terhibur melihat senyum manis Luna. Sayangnya, mereka tidak sempat berkenalan.
Di kelas, Farel mendapat teman baru bernama Rachel yang kebetulan duduk sebangku dengannya. Rachel adalah gadis tomboi, cuek, bahkan terkesan lebih laki-laki dibanding Farel. Tak terasa, keduanya menjadi akrab. Diam-diam, Farel menaruh hati pada Rachel.
Pada suatu kesempatan, Farel mengungkapkan cintanya kepada Rachel. Sayangnya, Rachel menolak cinta monyet Farel. Ia lebih senang apabila mereka berteman saja, apalagi mereka masih terlalu kecil untuk pacaran. Meskipun kecewa, Farel akhirnya menghargai dan mau menerima jawaban tersebut. Farel tidak pernah tahu kalau Rachel sebenarnya ingin menjadi pacarnya. Namun, gadis cilik itu selalu teringat hubungan keduaorangtuanya yang tidak harmonis, termasuk trauma atas kematian kakaknya yang dibunuh, setelah sebelumnya diperkosa oleh beberapa pria
Tak terasa, 12 tahun telah berlalu. Rachel dan Farel kini duduk di bangku kuliah. Farel mengambil jurusan sastra di universitas swasta, sementara Rachel kuliah di jurusan arsitek di sebuah universitas negeri.
Di kampus, Rachel mempunyai pengagum berat yaitu Edo. Pemuda itu rela melakukan apa saja demi mendapatkan cinta Rachel, namun Rachel tidak pernah memperdulikan Edo. Ia masih berharap Farel akan menyatakan cinta untuk yang keduakalinya. Farel sendiri menyangka kalau Rachel hanya ingin berteman baik saja, sehingga ia tidak ingin merusak arti pertemanan di antara mereka.
Suatu ketika, Farel yang menyukai manga Crayon Shin-chan, mencari manga kesukaannya itu di sebuah toko buku. Karena tidak ada keluaran terbaru, pemilik toko lantas menawarkan komik yang berjudul Heart. Kebetulan, penulis komik yang bernama Luna itu baru saja datang, dan berada di dekat toko buku.
Tak disangka, Farel terpesona dengan kecantikan sang penulis. Ia pun membeli komik tersebut, sekaligus minta tanda tangan Luna. Komik yang sangat lucu itu membuat Farel tertawa. Tidak hanya itu, dengan memohon-mohon, Farel pun bisa mendapatkan alamat Luna.
Farel lantas menceritakan pertemuannya dengan Luna kepada Rachel. Awalnya, gadis itu menganggap sebagai angin lalu. Saat Farel benar-benar dimabuk kepayang oleh Luna, Rachel mulai mencari tahu seperti apa sosok penulis itu. Ia ingin tahu sosok yang membuat Farel jatuh cinta pada pandangan pertama. Rachel pun membaca komik Luna. Ternyata, komik itu tidak seperti komik pada umumnya, dan bercerita tentang peri kesepian dan boneka jenaka.
Kedekatan Farel dan Luna membuat Rachel dilanda resah. Entah apa yang berkecamuk di dalam hatinya, cemburu atas nama persahabatan yang terabaikan atau cinta. Rachel mulai membenci Luna yang dianggap sebagai pengganggu keasyikannya bersama Farel selama ini.
Farel memutuskan untuk menyatakan cinta kepada Luna dengan meminta bantuan Rachel. Apabila cintanya diterima, maka Rachel tidak perlu mengatakan apa-apa. Sebaliknya bila ditolak, Rachel harus menabrak Farel dengan mobilnya sampai mati. Sejurus kemudian, Rachel terlihat memburu Farel dengan mobilnya. Farel pun berlari menuju danau. Tak disangka, ia bertemu Luna yang sedang bersedih. Pada kesempatan itu, Luna mengatakan ada dua alasan ia menolak cinta Farel. Gadis itu lantas membuka kotak yang berisi permen berbentuk hati. Luna pun bercerita, belasan tahun lalu ada seorang anak kecil yang menolongnya dari tiga anak yang akan merebut permennya. Bagi Luna, anak kecil itu adalah cinta pertamanya. Itulah alasan pertama Luna.
Betapa terkejutnya Farel mendengar kisah tersebut. Kini segalanya menjadi jelas setelah belasan tahun berpisah, Farel dan Luna kembali bersatu. Namun untuk alasan kedua, Luna tidak mau berterus terang kalau ia menderita sirosis hati. Farel tak memaksa Luna untuk mengatakan, karena saat ini ia telah memiliki gadis itu.
Sementara hubungan Farel dan Rachel semakin renggang. Rachel mengarang cerita kalau ia pun sibuk dengan pacar barunya. Farel tentu saja penasaran dengan sosok tersebut. Demi menutupi kebohongannya itu, Rachel mempermak Edo yang culun, agar tampak gaul dan pantas menjadi pacarnya.
Kisah cinta pasangan Farel dan Luna ternyata tak lebih dari "seumur jagung". Luna memutuskan hubungan dengan Farel karena harus pergi ke Singapura untuk berobat. Gadis itu tidak mau Farel menjadi sedih melihat ia meninggal dunia. Luna melakukan semua itu karena ia sangat mencintai Farel. Dengan alasan itu pula, Luna mengaku telah dijodohkan dengan anak teman ayahnya.
Pada suatu hari, Farel dan Luna menyusuri sebuah danau dengan menggunakan sampan. Saat-saat romantis itu terputus, ketika sampan yang mereka tumpangi bocor dan oleng. Keduanya lantas terjatuh ke danau. Luna tampak sangat kedinginan, kemudian Farel memeluknya di antara sayang dan bingung. Sejak saat itu, Farel berjanji di dalam hati bahwa ia akan menjaga Luna yang rapuh sepanjang hidupnya.
Kepergian Luna membuat hubungan Farel dan Rachel kembali rekat. Bahkan, Rachel merasa ia hanya membutuhkan waktu sedikit agar Farel menyatakan cinta, namun kedatangan Luna kembali mengacaukan segalanya. Luna sadar kalau ia tak mungkin menghindari perasaannya. Gadis itu ingin ada seseorang di sampingnya saat menjelang ajal, dan orang itu adalah Farel.
Dalam kebimbangan, Farel diam-diam menemui Luna. Hingga suatu saat, keduanya bertengkar. Farel mengatakan kalau Luna selama ini hanya mempermainkan perasaannya, dan tidak mau lagi bertemu Luna. Saat itulah, bibir Luna mengeluarkan darah. Kini Farel tahu alasan kedua Luna menolak cintanya. Betapa cinta sangat menjaga perasaan orang yang disayangi agar tidak terluka.
Rachel yang melihat Farel memeluk Luna sontak marah. Tinggal sejengkal Farel berada di pelukannya, tiba-tiba Luna datang dan mengubah impiannya. Rachel pun berlari hingga terjatuh dalam jurang. Kini, Farel mendapati kedua cewek yang dicintainya dalam keadaan sekarat.
Rachel yang harus menjalani amputasi, akhirnya pergi untuk selama-lamanya. Sepeninggal Rachel, Farel selalu dirundung kesedihan. Apalagi Luna mendapat cangkok hati dari Rachel. Lebih mengejutkan lagi, Luna ternyata senang bermain bola basket dan semakin menunjukkan kemiripan dengan Rachel. Mulai dari potongan rambut, hingga bergaya tomboi dan cuek. Sebenarnya, alasan Luna melakukan hal itu karena ia tidak mau melihat Farel terus-menerus bersedih ditinggal Rachel. Luna ingin agar Farel tidak merasa benar-benar kehilangan Rachel.
Dan akhirnya Luna dan Farel menikah, dan dikaruniai seorang anak laki-laki. Pada suatu ketika, Farel menaiki rumah pohon yang ia buat bersama Rachel. Baru ia sadari bahwa sesungguhnya Rachel menyukai Farel sejak masa kecilnya.
.
SINOPSIS FILM OPERATION WEDDING          

Sutradara : Monty Tiwa Produser : Chand Parwez Servia, Fiaz Servia Pemain : Yuki Kato, Kimberly Ryder, Bucek Depp, Adipati Dolken, Nino Fernandez, Sylvia Fully R, Christ Laurent, Junior Liem, Dahlia Poland, Joe P. Project, Inggrid Widjanarko, Ence Bagus, Emmie Lemu, Desta, Cecep Reza, Epy Kusnandar, Temon, Mongol Stres Genre : Drama, Komedi Studio : Starvision Plus Tanggal Rilis : 21 Februari 2013

SINOPSIS 

Film Operation Wedding ini berkisah perihal seorang remaja putri bernama Windi ( Yuki Kato ), Putri bungsu dari seorang perwira al bernama Laksamana Kardi ( Bucek Depp ). Di antara keempat putri Kardi, Windi yang sangat kuat menahan nafas didalam air. Tiga putri Kardi yang lain bernama Vera ( Dahlia Poland ), Lira ( Kimberly Ryder ), serta Tara ( Sylvia Fully R ).
Keempat putrinya dididik oleh kardi sendirian dengan style militer. Kardi sendiri menutupi keberadaan sang istri dari Windi. Tara, sang kakak tertua senantiasa marah serta cemburu pada Windi serta berkali-kali berusaha untuk buang windi.
Sadar dapat perihal itu, sang bapak selanjutnya mengambil keputusan untuk berhenti dari karirnya untuk berikan waktu penuh untuk keempat putrinya. Walau telah 10 tahun tidak bergelut didunia militer, tetapi langkah kardi memperlakukan sang anak sama juga.
Satu hari di Universitas, Windi bersua lagi dengan cinta monyetnya, Rendi ( Adipati Dolken ) serta mengajaknya berkencan. Windi minta ijin pada sang bapak. Tetapi kelihatannya sang bapak tidak demikian suka hubungan Windi dengan Rendi.
Rendi lalu nekat, apabila dia tidak bisa pacaran dengan Windi, maka dia dapat mengajak Windi untuk menikah. Tetapi lagi-lagi sang bapak bikin syarat yakni Windi bisa menikah seandainya ketiga kakaknya telah menikah terlebih dulu.
Selanjutnya windi dibantu oleh Lira serta Vera memutar otak bagaimana supaya pacar-pacar sang kakak tersebut segera melamar. Serta sang bapak lalu bikin sesuatu test untuk 4 calon menantunya untuk memecahkan rekor menahan nafas Windi didalam air. Mampukah Windi menyelamatkan pernikahan kakak-kakaknya dengan kekasihnya sekalian menyelamatkan pernikahannya dengan rendi.

PENDIDIKAN YUKI KATO 


Yuki Kato pernah menempuh pendidikan di SD Fajar Hidayah, SMP Sekolah Pilar Indonesia, dan SMA Bakti Mulya 400. Sekarang, ia melanjutkan pendidikannya di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia.

PRESTASI / PENGHARGAAN 
  • Aktris Pameran Utama Terfavorit Gaulteenment Award (2010)
  • Aktris Utama Ngetop SCTV Award (2011)
  • Juara 1 Aktris Terfavorit Gaulteenment Award (2011) dan diikuti Nina Zatulini
  • Aktri Pasangan Sinetron Remaja Terbaik dengan Steven William
  • Aktris Pameran Utama Terfavorit Gaulteenment Award (2012)
  • Pemeran Utama Wanita FTV Terpuji di Festival Film Bandung (2014)
SINGLE BARU KIREI 


         Setelah sukses sebagai artis,kini yuki mencoba di dunia tarik suara.Yuki mencoba dunia bersama adiknya Reina Kato dalam duo bernama KIREI (Yuki dan Reina) .Yuki yang gemar membaca buku dan bermain basket ini, membuktikan singlenya dengan merilis single '' Just a Friend ''.single ini menceritakan tentang percintaan.Kirei sudah terbentuk setahun silam.KIREI dalam bahasa Jepang yang berarti cantik.Yuki pernah bermyamyi di ost my heart bersama lawan mainnya Irshadi Bagas.selain itu yuki pernash bernyanyi di ost operation wedding yang barjudul ''Jangan Dulu''.

Senin, 09 Februari 2015

FAKTA FAKTA YUKI KATO

FAKTA FAKTA YUKI KATO



Yuki pernah menunjukkan pontensi dalam bernyanyinya saat dia tampil berduet lagu OST My Heart dengan Irshadi Bagas dalam acara My Heart By Request di SCTV

• Yuki sangat dekat dengan Keyna, Seisha, dan teman-teman se-Fajar Hidayah, juga dengan Amora, Fanie, dan teman-temannya se-Pilar Indonesia

• Yuki gemar bermain basket dan suka memakai sepatu Converse

• Yuki juga lebih singkat dipanggil Yuangka (Yuki Anggraini Kato)

• Yuki Kato adalah anak ke 1 dari 3 bersaudara.

• Yuki Kato memiliki darah campuran Indonesia dan Jepang.

• Yuki Anggraini Kato memiliki adik bernama Reina Meisilia Kato dan Sakura Des Caesar Kato.

• Takeshi Kato, seorang Project Manager sebuah perusahaan besar di Jepang dan saat ini berada di Jepang dan datang setiap 3 bulan sekali untuk mengunjungi putrinya di Indonesia.

 

• Selain berbakat besar dalam dunia akting Yuki juga pernah menunjukkan pontensi dalam bidang nyanyian apabila dia tampil berduet lagu OST My Heart dengan Irshadi Bagas dalam acara My Heart By Request di SCTV.

• Pada tahun 2010 Yuki kembali membintangi sinetron yang berjudul Arti Sahabat.

Dalam serial televisi ini Yuki berperan sebagai Ajeng dan lawan mainnya, Steven William berperan sebagai Yudha.

• Yuki Kato ngga suka sama hewan Cicak.

• Yuki Kato ngga suka sama pembohong.